


Penajam Paser Utara – Tim gabungan dari Dinas KUKMPERINDAG dan POLRES Penajam Paser Utara (PPU), serta Penera melakukan pengujian langsung terhadap berbagai jenis Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU Nipah-Nipah, Kecamatan Penajam pada tanggal 7 November 2025. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kualitas BBM tetap terjaga serta tidak terjadi kontaminasi yang dapat merugikan konsumen.
Berdasarkan hasil pemeriksaan di lapangan, seluruh jenis BBM dinyatakan bebas dari campuran atau kontaminasi cairan lain. Langkah ini merupakan bentuk antisipasi dini agar kasus kendaraan yang mengalami “brebet” seperti yang terjadi di beberapa daerah di Indonesia beberapa bulan lalu tidak kembali terjadi.
Selain sebagai upaya menjaga kualitas BBM, kegiatan ini juga merupakan bagian dari pengawasan rutin menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), di mana kebutuhan dan distribusi energi biasanya meningkat.
Dalam proses pengujian, tim menggunakan pasta pendeteksi air atau Kolor Kut Water Finding Paste. Metode ini dilakukan dengan mengoleskan pasta berwarna cokelat pada ujung tongkat pengukur (dipstick), lalu memasukkannya hingga mencapai dasar tangki BBM. Jika terdapat air, pasta akan berubah warna menjadi merah pada bagian yang bersentuhan, sehingga kedalaman air dalam tangki dapat diketahui secara akurat.
Dengan hasil pemeriksaan yang baik, masyarakat diharapkan dapat merasa lebih tenang dan yakin bahwa BBM yang didistribusikan di SPBU Nipah-Nipah aman dan sesuai standar.


